Cara Reset Printer Canon G1010 & G1020 [Lengkap]

Masalah pada printer Canon sering terjadi, salahsatunya error yang perlu direset seperti LED tinta dan kertas berkedip-kedip, atau muncul pesan error saat kita perintahkan cetak dari komputer.

Reset Printer Canon G1010 & G1020

Jika LED Tinta dan Kertas pada printer Anda berkedip bergantian, ini menandakan bahwa printer Anda perlu di reset agar dapat digunakan kembali.

Kadang-kadang, printer yang kita gunakan mengalami pesan error B500, yang menyebabkan printer menjadi berkedip dan menunjukkan bahwa printer Canon perlu segera di reset.

Lihat juga Cara Test Warna Printer Epson, Canon, Brother, HP, dll di Windows

Terdapat beberapa cara yang dapat Anda lakukan untuk mereset printer Canon, mulai dari melakukan reset manual, menggunakan software Canon Service Tools, hingga mengganti IC Eprom yang terdapat pada mainboard printer, semua cara ini bisa digunakan pada printer Canon G1010 dan G1020.

Cara Reset Printer Canon G1010 dan G1020 Manual

Printer Canon harus di reset dapat disebabkan oleh berbagai alasan, misalnya karena printer mengalami error, tidak bisa mencetak dengan benar, atau tidak merespon saat dinyalakan.

Reset printer dapat memperbaiki masalah-masalah tersebut dan membuat printer kembali berfungsi dengan baik. Namun, jika masalah yang dialami printer tidak terselesaikan setelah melakukan reset, maka Anda mungkin perlu mencari tahu penyebab masalah tersebut dan mencari solusi yang tepat.

Lakukan langkah dibawah ini untuk mereset printer Canon G1010 atau G1020 dengan cara manual:

  1. Masukkan kertas ketempat dudukan printer (tray), lanjut dengan mematikan printer
  2. Tekan bersamaan dan tahan tomtol Resume/Stop (segitiga merah) dan tombol power (on/off)
  3. Lepaskan tombol Resume (segitiga merah), pastikan tombol power jangan dilepas dulu
  4. Tekan lagi tombol Resume saja sebanyak 5x, lalu akhiri dengan melepas semua tombol
  5. Lampu indikator berwarna hijau akan berkedip, tunggu hingga tidak berkedip lagi
  6. Lalu, tekan lagi tombol resume sebanyak 5x dan tekan 1x tombol power
  7. Tunggu hingga printer melakuan cetak, tekan tombol Stop sebanyak 3x dan tombol power 1x
  8. Printer akan berjalan dengan hasil print setengah kertas/halaman. Proses reset telah berhasil
  9. Restart printer dan sekarang printer bisa digunakan kembali dengan normal

Itulah cara manual untuk mereset printer Canon Pixma tanpa menggunakan aplikasi atau software apapun.

Lihat juga Download Service Tool V3400 Gratis

Jika cara manual untuk mereset printer tidak berhasil, Anda dapat mencoba menggunakan aplikasi Canon Service Tools untuk mereset printer Canon Pixma G1010, G2010, dan G3010.

Cara Reset Printer Canon Dengan Service Tool

Service Tool adalah sebuah aplikasi yang digunakan untuk mengelola printer Canon, termasuk mereset printer, mengecek kondisi printer, dan mengelola cartridge. Aplikasi ini biasanya digunakan oleh teknisi printer untuk memperbaiki masalah yang dialami printer Canon.

Namun, beberapa orang juga dapat menggunakan aplikasi ini untuk mereset printer mereka sendiri jika terjadi masalah dengan printer. Aplikasi ini biasanya tersedia secara online dan dapat diunduh secara gratis atau dengan biaya. Namun, sebelum menggunakan aplikasi ini, pastikan Anda memahami cara menggunakannya dengan benar agar tidak merusak printer Anda.

Ikuti langkah-langkah dibawah ini untuk melakukan reset printer Canon G1010 atau G1020;

  1. Download software reset pada tombol dibawah ini;
    Download 1 Download 2
  2. Untuk memulai reset, pertama printer harus masuk terlebih dahulu ke mode Service Mode, caranya yaitu pastikan printer dalam keadaaan mati, lalu tekan tombol Stop / Reset dan tahan lanjut dengan menekan tombol Power sambil ditahan juga.
  3. Lepaskan tombol Stop/Reset dengan keadaan tombol Power masih ditekan. Lalu tekan lagi tombol Stop/Reset sebanyak 6 kali (Tombol power masih ditekan)
  4. Lepaskan kedua tombol secara bersamaan. Printer akan masuk ke service mode ditandai dengan komputer akan menemukan device baru.
  5. Buka komputer, ekstrak software resetter yang telah kita download sebelumnya.
  6. Jalankan program Service Tool V4300 dan akan muncul seperti gambar dibawah ini.
    Service Tool Resetter
  7. Pertama cek pada bagian clear ink counter lalu pilih Main dibagian Absorber dan tekan tombol Set
  8. Kemudian cek pada bagian Ink Absorber Counter lalu pilih Main dibagian Absorber dan tekan tombol Set
  9. Akhiri dengan menekan tombol EEPROM dan tunggu hingga printer mencetak 1 halaman, jangan lupa untuk menaruh kertas diatasnya.
  10. Restart printer dan printer bisa digunakan kembali seperti semula.

Selesai. Anda telah berhasil melakukan reset pada printer Canon baik G1010 atau Canon G1020. Cara reset dengan menggunakan software lebih mudah dan keberhasilan reset yang lebih tinggi dari pada manual.

Silahkan ikuti cara-cara diatas yang telah kami bagikan. Terimakasi.