Kenapa Printer yang di Sharing Tidak Terdeteksi

Kenapa printer yang disharing tidak terdeteksi mungkin pernah kamu alami ketika ingin berbagi printer antar jaringan komputer yang anda gunakan, jaringan komputer sederhana atau kompleks yang anda gunakan dikantor malah tidak bisa terdeteksi printer yang telah di-share sehingga printer tidak bisa dipakai oleh client.

Beberapa hal mungkin telah anda lakukan, baik menginstall setiap driver printer pada komputer server yang digunakan bahkan telah anda install ulang dengan driver terbaru yang anda temukan di internet, bahkan anda juga telah mencoba untuk memasukkan ip printer namun printer tetap tidak ditemukan atau tidak terdeteksi.

Sebelumnya kita telah mencoba membuat printer sharing pada Windows dan ada beberapa komputer yang berhasil tentunya, namun masalah tetap bisa muncul jika anda tidak memperhatikan beberapa bagian kecil.

Solusi Printer yang di Sharing Tidak Terdeteksi

Printer share tidak terdeteksi

berikut ini beberapa bagian yang perlu anda perhatikan jika terjadi printer sharing tidak terdeteksi.

  • Samakan nama workgroup, samakan nama workgroup antara PC master dengan PC client dalam satu jaringan. Ini sangat penting dilakukan terutama pada komputer dengan sistem operasi Windows XP. Caranya juga cukup mudah untuk mengeceknya, yaitu pertama klik kanan pada My Computer, buka tab Computer Name lalu lihat nama Workgroup. Samakan antara PC server dan PC client dengan menakan tombol Change.
  • Gunakan driver printer terbaru pada PC master. Anda bisa masuk ke Google dan mencari driver baru yang ada diinternet dan menginstall ulang driver printer yang anda gunakan.
  • Pastikan anda telah share printer pada PC server yang digunakan. Caranya cukup mudah yaitu masuk ke printers and devices > pilih printer > see what’s printing > sharing > lalu share this printer. Semua lengkap dengan gambar telah kita tulis disini.
  • Nyalakan network discovery, anda bisa search Google banyak tutorial yang bisa diikuti
  • Matikan firewall dan security software, beberapa antivirus malah memblokir jaringan yang digunakan sehingga tidak bisa menggunakan jaringan untuk berbagi resource
  • Pastikan printer telah menyala (hidup), ini mungkin lucu tapi beberapa user pernah terjadi. Printer mati malah tidak bisa digunakan untuk add printer.
  • Mulai ulang services local computer, buka Control panel > administrative tools > services, diantara services ada yang namanya Computer Browser, jika dalam keadaan stop, klik tombol start atau stop lalu tekan start lagi.

Kesimpulan

Membuat jaringan komputer memang banyak sekali manfaat yang bisa didapatkan. Selain bisa digunakan untuk berbagi file, jaringan komputer juga dapat untuk berbagi resource seperti scanner dan printer yang digunakan.

Hal ini sangat bermanfaat untuk perusahana yang memiliki banyak komputer namun tidak memiliki banyak printer alias tidak seimbang antara printer dan komputer sehingga saat ingin menggunakan printer dari satu komputer, kita perlu memindahkan file untuk mencetak dari komputer lain yang memiliki printer. Hal ini cukup merepotkan sehingga jaringan komputer memberikan solusi untuk berbagi printer dan mencetak secara bersama pada printer yang sama.

Beberapa hal seperti printer tidak terdeteksi sering menjadi bagian yang merepotkan dan membuat printer client tidak bisa menggunakan printer yang dibagikan. Cukup gunakan tips dan trik diatas atau anda bisa menggunakan alat kecil USB data switch untuk berbagi printer secara lebih mudah, semoga bisa bermanfaat untuk anda semua dan printer selanjutnya bisa digunakan bersama.